Berita

GWM luncurkan Wey G9 Hi4 PHEV di Malaysia seharga Rp1,1 miliar

×

GWM luncurkan Wey G9 Hi4 PHEV di Malaysia seharga Rp1,1 miliar

Sebarkan artikel ini


Jakarta (ANTARA) – Great Wall Motor (GWM) secara resmi meluncurkan MPV plug-in hybrid premiumnya, Wey G9 Hi4 PHEV di Malaysia.

Dilaporkan Carnewschina pada Jumat waktu setempat, Wey G9 Hi4 PHEV kini tersedia untuk konsumen Malaysia dengan harga 269.800 MYR (68.700 USD) atau sekitar Rp1,1 miliar.

Wey G9 Hi4 PHEV menjadi MPV plug-in hybrid mewah rakitan lokal pertama di Malaysia, sejalan dengan komitmen jangka panjang GWM untuk memposisikan Malaysia sebagai pusat manufaktur strategis dan pusat ekspor regional untuk pasar ASEAN.

Baca juga: GWM: Kinerja pasarnya baik, cerminkan kepercayaan konsumen Indonesia

Wey G9 Hi4 PHEV memiliki dimensi dengan panjang 5.050 mm dan jarak sumbu roda 3.085 mm.

Kendaraan ini menawarkan desain lantai datar, 11 port pengisian daya USB di seluruh interior, dan konfigurasi tempat duduk tiga baris.

Spesifikasi ini sangat mirip dengan model Gaoshan 7 domestik (panjang 5050mm, lebar 1960mm, tinggi 1900mm, jarak sumbu roda 3085mm), dengan G9 Hi4 sedikit lebih lebar.

Baca juga: GWM luncurkan Tank 300 Polar Edition dalam jumlah terbatas

Kursi depan dilapisi kulit Nappa dengan fungsi ventilasi dan pijat, sementara baris kedua dilengkapi kursi zero-gravity Nappa dengan kemampuan lipat satu sentuhan.

Pada kecepatan jelajah 120 km/jam, kabin mempertahankan tingkat kebisingan 63,4 desibel, dilengkapi dengan sistem audio premium 21 speaker, 2.440 watt.

Wey G9 Hi4 PHEV ditenagai oleh sistem hybrid cerdas Hi4 GWM, yang menggabungkan mesin turbocharger dengan motor listrik ganda untuk penggerak ganda depan dan belakang.

Baca juga: Bersaing dengan BYD, GWM berencana bangun pabrik mobil di Eropa

Sistem ini menghasilkan daya gabungan 442 hp dan torsi 642 Nm, memungkinkan waktu akselerasi 0-100 km/jam dalam 5,7 detik.

Kendaraan ini dilengkapi dengan sistem Intelligent Torque Vector Control (iTVC) yang mengoptimalkan distribusi torsi.

Sistem Hi4 PHEV menawarkan jangkauan listrik murni hingga 170 kilometer untuk perjalanan harian dan jangkauan gabungan melebihi 1.000 kilometer.

Baca juga: GWM ORA 03 sudah dirakit lokal, akan turun harga?

Fitur tambahan termasuk fungsi ekspor daya 3,3 kW untuk aktivitas luar ruangan dan kulkas built-in 12,5 liter.

Kedatangan Wey G9 Hi4 PHEV di Malaysia menyusul peluncurannya di Thailand November lalu, di mana harganya 2,349 juta Baht Thailand (USD 73.000) atau sekitar Rp1,2 miliar.

Baca juga: GWM kini produksi mobil listrik ORA 03 secara lokal di Bogor

Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2026

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

formasi agar modal tahan lama di mahjong wins situs gacormahjong ways berikan pecahan besar tak terhinggapemuda jakut dapat tas lv berkat mahjong winsroni anak jakut bawa cash ratusan juta maxwin mahjong wayssituasi sudah kondusif scatter mahjong wins peluang indahslot gacorjawara76